Pelalawan,Riaudetil.com – Anggota DPRD Pelalawan dari PKS H.Abdullah,S.Pd mendesak Pemkab Pelalawan melalui Dinas Pendidikan untuk segera membuka pendaftaran di sekolah – sekolah untuk penambahan paling tidak 1 rombongan belajar (rombel) untuk antisipasi tak tertampungnya peserta didik dalam PPDB 2017.
” Saya sedikitpun tak meragukan dispensasi penambahan lokal.Bukan di Pelalawan saja terutama di Ibukota Pangkalan Kerinci tapi dibanyak daerah. Ini pengecualian dimana Daerah juga menyatakan kesiapannya untuk menjalankan Permendikbud Nomor 17 tahun 2017 pada tahun depan. Jadi buat apa ditunggu ya segera dibuka setiap sekolah 1 Rombel lagi,” unkap H.Abdullah yang juga Wakil Ketua Komisi I DPRD Pelalawan.
Abdullah khawatir jika hanya menambah 1 rombel di 4 sekolah seperti 001,002,004 dan 011 belum dapat menyelesaikan anak didik yang belum tertampung. Begini,sambung Abdullah, untuk tingkat SD ambil contoh di 2 sekolah saja di Ibukota Pangkalan Kerinci SDN 006 yang diterima cuma 112 yang mendaftar 350 lebih dan juga di SDN 007 yang terima 112 siswa yang daftar 400 lebih.
Belum lagi yang ditingkat SMP, tamatan SD sePangkalan Kerinci 1984 sementara yang tamat SMP 1186 siswa. Artinya daya tampung SMP sama seperti yang diluluskan.Selisihnya ada 700 dan berapa lokal yang sudah dibutuhkan untuk menampungnya.
” Ini tinggal 4 hari lagi proses belajar – mengajar akan dibuka. Kita butuh waktu cepat sembari koordinasi dengan pusat berjalan.Saya yakin hasil ke Jakarta ya adanya dispensasi penambahan lokal dan diperbupkan itu solusinya. Anak – anak belajar dulu.Mendikbud RI pasti menjaminlah mereka masuk ke Dapodik. Kita tak mau ada anak yang tak bisa masuk sekolah.Anak bangsa jangan dikorbankan. Jangan dianggap masalah ini semuanya mudah harus bicara data dan fakta dilapangan. Saya minta data taamatan TK ke Disdik Pelalawan saja Mereka tidak punya,” tegas H.Abdullah. (ZoelGomes)