Tidak Quorum, Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Inhu Terhadap Ranperda APBD Perubahan TA 2024 Ditunda

RIAUDETIL.COM, RENGAT – Rapat Paripurna DPRD (Dewan Perwakilan Rakyat Daerah) Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) dalam rangka Pengambilan Keputusan Terhadap Ranperda (Rancangan Peraturan Daerah) tentang APBD Perubahan TA 2024 batal digelar.

Rapat paripurna yang dijadwalkan akan digelar pada Jumat (23/8/2024) pukul 20.00 WIB tersebut sempat molor hingga pukul 23.00 WIB hingga akhirnya dinyatakan tidak quorum, karena hanya dihadiri oleh 26 orang dari 40 anggota DPRD Inhu.

Bacaan Lainnya

Hadir dalam kesempatan tersebut Polres Inhu yang diwakili oleh Kabag Ren Kompol Ridwanto SH MH, Kodim 0302 Inhu yang diwakili oleh Pasi Intel Letda Kav Sadok Silaban, Kejari Inhu yang diwakili oleh Staf Bidang Pidum Muhammad Yusuf SH dan Pengadilan Agama yang diwakili oleh Panitera M Yunus SH.

Selain itu juga hadir Bupati Inhu yang diwakili oleh Pj Sekda Inhu Boyke Sitinjak, Para Kepala OPD, Perwakilan Instansi Vertikal, BUMN, BUMD, para Camat serta undangan lainnya.

Pimpinan Rapat Rosman Yatim dalam kesempatan tersebut menyampaikan ucapan terimakasih kepada para undangan yang telah hadir dapat rapat paripurna tersebut.

Dikatakannya, rapat paripurna pengambilan keputusan yang dilaksanakan malam ini adalah berdasarkan hasil rapat banmus DPRD Inhu.

“Berdasarkan laporan dari Sektretaris Dewan, dari 40 anggota DPRD Inhu hadir sebanyak 26 orang,” katanya.

Sesuai peraturan tata tertib (tatib) dewan rapat paripurna pengambilan keputusan tentang Ranperda APBD Perubahan Inhu TA 2024 baru bisa dilaksanakan jika dihadiri oleh 2/3 (dua pertiga) dari jumlah anggora DPRD Inhu atau sebanyak 27 orang.

“Dengan demikian rapat Paripurna ini saya nyatakan tidak quorum dan saya nyatakan ditutup,” pungkasnya.

Ditemui seusai rapat paripurna tersebut, Rosman Yatim mengatakan bahwa rapat paripurna pengambilan keputusan tentang APBD Perubahan TA 2024 ini akan dilaksanakan pada Sabtu (24/8/2014) pukul 20.00 WIB.

“Banyak anggota DPRD Inhu yang sedang berada diluar daerah guna menghadiri acara partai, besok (Sabtu, red) mereka sudah kembali ke Inhu, sehingga rapat paripurna dapat dilaksanakan,” ujarnya.***

Pos terkait