Jaga Kebersamaan GOW Kab. Kampar Bagi-Bagi Takjil Dan Buka Puasa Bersama

Bangkinang Kota(Riaudetil) –  Pada Ramadhan 1446 H ini, Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Kampar Erni Haerani, S.Pd, M.Pd, bersama Organisasi yang dipimpinnya seperti tahun-tahun terdahulu laksanakan Buka bersama bertempat di Gedung Kantor GOW Kabupaten Kampar, acara berlangsung sangat khidmat dan penuh kekeluargaan, Rabu (19/3).

Namun sebelum buka bersama rangkaian kegiatan dimulai dengan berbagi takjil untuk masyarakat yang dilaksanakan di Dusun Padang Danau dan Sibogya Desa Rumbio Kecamatan Kampar pada siangnya. Dan yang membedakan dari pembagian takjil GOW Kampar dengan yang lain adalah tahun ini takjil dibagikan dalam bentuk bahan mentah untuk dimasak kepada masyarakat. Kegiatan ini juga didukung oleh Ibu Kades Rumbio Sri Wahyuni, S.Pd dan para Kadus masing-masing desa.

Bacaan Lainnya

Dalam acara ini Ketua GOW Kabupaten Kampar didampingi oleh para pengurus. Tampak juga dihadiri dan ikut andil besar yakni  organisasi IAD (Ikatan Adyaksa Dharnakarini /istri  jaksa) Bangkinang yang juga merupakan salah satu organisasi yang tergabung di dalam GOW Kabupaten Kampar.

Dalam sambutannya Ketua GOW Kabupaten Kampar ucapkan apresiasinya yang sangat dalam atas kehadiran semuanya.
“Acara ini sengaja diadakan oleh GOW Kabupaten Kampar pada bulan suci Ramadhan sebagai rasa syukur dan ingin berbagi kebersamaan dengan masyarakat dan semua pengurus GOW Kabupaten Kampar” demikian Rani Repol sapaan.akrabnya memulai sambutannya.

“GOW Kabupaten Kampar sangat mendukung Program-program dari Pemerintah Kabupaten Kampar, terutama dalam membantu sesama, anak yatim dan fakir miskin. Ini merupakan aksi kami dalam mendukung program tersebut, mungkin belum besar tetapi kami melaksanakan dengan ikhlas, dan kami akan berusaha menjadikan kegiatan ini sebagai kegiatan rutin disetiap ramadhan nantinya” ucap Rani Repol. (Adv)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *