RIAUDETIL.COM,ROHUL – Ketika tengah bekerja, seorang karyawan PT. IPB di Desa Kota Intan, Kecamatan Kunto Darussalam, kaget setelah menemukan benda mirip granat jenis nenas.
Informasi Kepolisian, benda mirip granat nalenas, ditemukan karyawan PT. IPB , Selasa (19/1/2021) sekitar pukul 17.00 WIB.
Karyawan crusher PT. IPB yang tidak disebutkan namanya, saat itu tengah bekerja di bagian penyaringan pasir batu (Sirtu) dan lumpur.
Ketika itu, segumpal tanah dibuang ke tanah, ternyata gumpalan tersebut pecah dan terlihat ada benda berbentuk besi bulat mirip granat jenis nenas.
“Atas penemuan tersebut, kemudian, diberitahukan ke Kapolsek Kunto Darussalam AKP Sihol Sitinjak,” kata Kapolres Roh AKBP Taufiq Lukman Nurhidayat, Paur Humas Ipda Refly Harahap, Rabu (20/1/2021) sore.
Usai menerima laporan dari warga, Kapolsek Kunto Darussalam, melaporkan penemuan benda mirip granat tersebut ke Kapolres Rohul AKBP Taufiq Lukman Nurhidayat.
Kemudian atas perintah Kapolres Rohul, saat itu juga Kapolsek Kunto Darussalam bersama Kanit Reskrim dan personel lainnya, melakukan pengamanan di TKP sesuai ketentuan dan SOP Kepolisian, serta memasang police line di TKP.
Ipda Refly mengakui, benda mirip granat nanas tersebut sudah dilakukan penanganan lebih lanjut dari Tim Gegana Brimob Polda Riau sesuai ketentuan dan SOP yang berlaku di Polri. ‘***(Hsb).