Kejari Inhu Gelar Pisah Sambut Kasdum dan Terima Tugas Kasi Barang Bukti dan Rampasan

RIAUDETIL.COM,RENGAT – Kejaksaan Negeri (Kejari) Indragiri Hulu (Inhu) menggelar Pisah Sambut Kepala Seksi Pidana Umum (Kasi Pidum) dan Terima Tugas Kasi Barang Bukti dan Rampasan selasa (24/4/2018).

Acara pisah sambut ini dilaksanakan sehubungan dengan kepindahan tugas Kasi Pidum Kejari Inhu Nur Winardi SH,MH ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Besar Semarang, sedangkan jabatan Kasi pidum yang baru digantikan oleh Hayatu Comaini SH,MH yang sebelumnya bertugas di Sungai Liat Bangka Belitung.

Bacaan Lainnya

Sedangkan Jabatan Kasi Barang Bukti dan Rampasan yang merupakan struk baru dalam kejaksaan dijabat oleh Andi Soenartejo SH.

Hadir dalam kesempatan ini Kajari Inhu Supardi SH, Para Kasi, Ketua Pengadilan Negeri (PN) Rengat yang diwakili oleh Hakim PN Rengat Petra Jenny Siahaan SH.MH, para TU di Kejari Inhu serta pegawai honorer.

Kajari Inhu Supardi SH dalam sambutannya menyampaikan bahwa dalam suatu Instansi Kejaksaan hal ini merupakan suatu keharusan, guna kepentingan promosi jabatan.

“Hal ini merupakan hal yang biasa dalam sebuah organisasi khususnya di Kejaksaan,” terangnya.

Sebagai kajari yang sudah dua tahun lebih bertugas bersama dan kita sudah seperti keluarga, untuk itu saya mengucapkan terima kasih atas pengabdiannya selama ini.

“Sebagai Kajari saya juga mengucapkan selamat bertugas sebagai Kasi Intel di Kejaksaan Kota Besar Semarang, semoga semakin sukses ditempat yang baru,” ujarnya.

Dan bagi teman-teman yang lain tempat ini sdh seperti kampung sendiri kita berharap setelah berada di semarang tidak melupakan kita-kita yang berada disini.

“Kepada Kasdum yang baru saya ucapakan selamat datang selamat bertugas di Kejari Inhu, jangan takut berada disini kita kerjakan secara Bersama-sama,” ujarnya.

Hal yang sama juga saya sampaikan kepada Kasi Barang Bukti dan Rampasan Bapak Andi Soenartejo SH juga saya ucapkan selamat datang dan selamat bertugas di Kejari Inhu, tutupnya.

Sementara itu Nur Winardi SH,MH kami merasa bangga selama bertugas disini, cukup berat untuk meninggalkan kejari inhu ini, karena kita disini sudah seperti keluarga.

“Saya bisa pindah ke kejari kota besar semarang ini tidak lepas dari peran besar pak Kajari Inhu Supardi SH,” terangnya.

Kepada Kasdum yang baru dirinya berharap apa yang selama ini sudah terbangun dapat terjaga dengan baik.

“Kepada teman-teman Kasi, Jaksa Pungsional, TU dan Honorer saya minta maaf jika ada salah-sa kata maupun dlm bersikap,” harapnya.

Terkhusus kepad pak kajari saya ucapkan terima kasih atas bimbingannya selama ini dan sekaligus mohon maaf karena mungkin belum mampu bekerja sesuai harapan bapak Kajari.

“Kesan saya selama berkerja dan bertugas selama 29 bulan disini saya merasa nyaman,” pungkasnya.

Sementara itu Kasdum Kejari Inhu yang baru Hayatu Comaini SH,MH mengatakan bahwa hal Ini merupakan suatu kebanggaan bagi saya bisa mengikuti acara ini.

“Saya mohon bimbingan dan arahan dari rekan-rekan semua,” ujarnya.

Kepada Nur Winardi saya mengucapkan selamat dan saya berharap bisa seperti beliau dapat bertugas di Kejari Kls l seperti Kejari Kota Besar Semarang ini, singkanya.

Sedangkan Kasi Barang Bukti dan Rampasan Andi Sunartejo menyampaikan ucapan terima kasih kepada bapak kajari dan seluruh jajaran atas penyambutan terhadap dirinya. (Man)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *