Putus Rantai Penyebaran Virus Covid -19, Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif 132/BS, Semprotkan Desinfektan di Perbatasan

MIOMAFO BARAT – Dalam rangka upaya memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19, Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif 132/BS, melaksanakan sterilisasi dengan menyemprotkan Desinfektan ketempat ibadah dan seluruh bangunan Pos Satgas Yonif 132/BS yang ada di perbatasan, yang terletak di Desa Eban, Kecamatan Miomaffo Barat, Kabupaten Timor Tengah Utara, Minggu (29/03/2020) .

Dalam kesempatannya, Dansatgas Pamtas RI-RDTL Yonif 132/BS Letkol Inf Wisyudha Utama menyampaikan, kegiatan sterilisasi dengan menyemprotkan Desinfektan ini, merupakan bentuk kepedulian TNI Satgas Yonif 132/BS kepada masyarakat untuk dapat terhindar dari wabah penyakit yang menjadi pandemi yaitu Virus Covid-19 atau Virus Corona .

Bacaan Lainnya

Selain itu juga, penyemprotan Desinfektan ini, bertujuan sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran wabah Virus Covid – 19 ditempat-tempat dimana banyak orang sering berkumpul seperti tempat ibadah, guna menghindari penyebaran Virus Covid – 19 dilingkungan masyarakat yang ada di perbatasan RI-RDTL ini.” ucapnya .

Saya berharap, semoga masyarakat yang ada di perbatasan ini dapat bersama-sama membantu dalam memerangi penyebaran Virus ini, yaitu dengan cara, menjaga kebersihan, kesehatan, dan rajin mencuci tangan dengan sabun, menjaga pola makan yang bergizi, olahraga, serta menghindari tempat-tempat atau berkunjung ke wilayah yang sudah terinfeksi, serta tak lupa juga untuk selalu berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa.” ujar Dansatgas Letkol Inf Wisyudha Utama.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *