Malam Ini, RM Picuran 4 Pematang Reba di Buka

RIAUDETIL.COM, RENGAT – Selasa (10/1/2023) malam, Rumah Makan Pincuran 4 Kelurahan Pematang Reba Kecamatan Rengat Barat Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) dibuka.

Pembukaan Rumah Makan dengan menu andalan cincang daging, sambal ijo, gulai baung dan sambal tanak ini ramai dihadiri warga sekitar, termasuk lurah Pematang Reba.

Bacaan Lainnya

Acara dirangkai dengan pembacaan ayat suci Alquran oleh salah seorang pemuda pematang reba dan pembacaan doa yang dipimpin oleh Amir Husin.

Dalam kesempatan tersebut Amir Husin mewakili pemilik rumah makan Pendri mengucapkan terimakasih kepada tokoh masyarakat, tokoh agama serta warga sekitar yang hadir dalam acara pembukaan rumah makan ini.

“Semoga keberadaan rumah makan Pincuran 4 ini nanti dapat memberikan kebaikan bagi masyarakat ramai,” ujarnya.

Dirinya juga berharap, dalam perjalanannya nanti rumah makan ini dapat berjalan lancar tanpa halangan suatu apapun sebagaimana rumah makan lainnya.

Selain itu dirinya juga mengharapkan doa dari seluruh yang hadir untuk mendoakan kelancaran dari rumah makan ini nantinya, dimana mulai besok (Rabu,red) rumah makan ini sudah dibuka untuk umum.

Seperti diketahui, rumah makan Pincuran 4 ini berada di jalan Lintas Timur Pematang Reba, tepatnya di depan Bank Riau Kepri, atau disamping RSUD Indrasari Rengat. (man)

Pos terkait