Bupati Inhu Pimpin Langsung Rakor Kepala Puskesmas

RIAUDETIL.COM, RENGAT – Bupati Indragiri Hulu (Inhu) Ade Agus Hartanto SSos MSi memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) bersama seluruh Kepala Puskesmas se-Kabupaten Inhu, Senin(21/4/2025) siang.

Kegiatan ini berlangsung di Ruang Narasinga Lantai 2 Kantor Bupati. Turut Hadir Pj Sekda Paino Sp, Plt BKP2D Ahmad Syukur dan para Kepala Puskesmas se Kabupaten Inhu.

Bacaan Lainnya

Memandu jalannya rakor, Pj Sekda Paino mengatakan bahwa ada dua permasalahan yang pokok.

Pertama, terkait dengan operasional puskesmas yaitu dana yang belum bisa dicairkan. Kalau memang ini terkait dengan regulasi maupun payung hukum.

“Memang sekarang lagi proses penyelesaian, sementara di Kabupaten Inhu yang belum memutasikan dana BLUD, terkait juga dengan JKN nantinya,” ucap Paino.

Selanjutnya masalah izin belajar, Pj Sekda berharap hendaknya pihak kampus menjalin kerja sama dengan pemerintah seperti MOU, agar dapat kemudahan dalam untuk melanjutkan jenjang pendidikannya.

Menanggapi hal tersebut bupati mengatakan sengaja kami mengundang bapak ibu semua, terutama berdasarkan informasi ada lebih dari 100 Bidan yang meminta izin kuliah.

“Terutama ingin memastikan tugas belajar ini tidak menelantarkan kewajiban-kewajiban kita tempat bekerja kita masing-masing,” kata Bupati.

Bupati juga menekankan bahwa optimalnya pelayanan kesehatan kepada masyarakat, kuncinya ada di tangan para tenaga kesehatan.

“Jadi itulah tujuan BLUD sesungguhnya. Agar puskesmasnya survive mengelola keuangannya sendiri, peningkatan pelayanan dan lainnya,” tambahnya.

Bupati berjanji tetap berupaya memberi perhatian khusus terhadap kemajuan puskesmas. Sebab puskesmas adalah pelayanan pertama.

“Dan wajah kesehatan itu ada di puskesmas-puskesmas yang kita pimpin,” terangnya.

Hal tersebut, diharapkan bupati menjadi catatan terpenting dari pertemuan ini. Sehingga pemerintahan ini terus mengalami perbaikan, kemajuan dan semua pelayanan makin di rasakan oleh masyarakat. (Man)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *